Move On Dengan Laki Laki yang Mengajakku Menikah

Ada saat dimana saat itu menjadi hari hari terberat kita. Ada moment dimana moment itu hanya terlewatkan begitu saja. Dan ada hati dimana hati itu memilih untuk menutupkan hati karena masa lalu.

"Masa lalu biarlah masa lalu. You have to move on", everyone always say like that.
Tapi permasalahannya adalah,,, sudahlah percuman menjelaskan krpada orang. Pandangan mereka akan tetap sama.

4 tahun. Waktu yang cukup lama untuk menyimpan semuanya sendiri. Ketika sekelilingmu tertawa, tersenyum, dan bersedih bersama pasangannya. Dan aku hanya tersenyum kepada diriku ' kamu harus menjadi orang yang lebih baik'.

Disaat itu, datanglah dia. Dia bukan siapa siapa bagiku. Tapi dia laki laki yang membuatku menangis, menangisi keadaanku yang tak bisa Move On. Tanpa saling tau satu sama lain, dia orang asing itu mengajakku untuk menikah. Entah apa yang ada dipikiranku saat itu, tapi saat ini aku bersyukur karena saat itu Allah membimbingku untuk berkata "iya". Dari banyaknya laki laki yang ingin menjadikanku kekasihnya. Dari sekian laki laki yang mengajakku untuk menikah, tak ada yang mampu membuatku berkata "iya". Tapi saat orang asing itu datang, Allah seakan membimbingku.

Hai kamu orang asing yang InsyaAllah akan menjadi imamku. Terimakasih karena telah memilihku walaupun kita tidak saling mengenal saat itu. Semoga Allah selalu memberikanku kesehatan untuk selalu membahagiakanmu. Dan semoga Allah selalu menjagamu tetap sehat agar kau bahagia :).

Dan semoga Allah selalu melancarkan dan merestui rencana kita untuk menikah

CONVERSATION

0 comments:

Post a Comment

Back
to top